Saat perempuan sedang hamil, banyak makanan dan minuman yang ragu untuk dikonsumsi. Karena ditakutkan makanan atau minuman tersebut berbahaya bagi janin yang sedang dikandung. Lalu bagaimana dengan minuman soda? Bolehkah dikonsumsi saat hamil?
Mengkonsumsi minuman diet soda saat hamil masih menjadi perdebatan yang belum dapat dipastikan apakah boleh atau tidak. Karena minuman tersebut mengandung pemanis buatan yang berbeda-beda, ada yang menggunakan pemanis buatan yang aman untuk ibu hamil tapi ada juga yang berbahaya bagi ibu hamil.
Beberapa pemanis buatan tersebut masih baru dan belum dilakukan penelitian yang cukup panjang untuk mengetahui keamanan pemanis tersebut bagi ibu hamil. Selain itu minuman diet soda juga mengandung kafein yang dalam jumlah besar bisa berbahaya bagi kehamilan itu sendiri.
Pemanis buatan yang biasa digunakan ada 3 jenis yaitu...
Aspartam, sakarin dan sucralose. Dari ketiga jenis tersebut yang aman dan dilarang untuk ibu hamil yaitu:
1. Aspartam
Pemanis buatan ini juga dikenal dengan nama NutraSweet dan merupakan pemanis buatan yang sudah lama beredar serta sudah dilakukan banyak penelitian. Peneliti mengatakan bahwa mengonsumsi pemanis buatan ini dalam jumlah yang kecil masih relatif aman bagi ibu hamil, tapi tidak boleh lebih dari satu sampai dua ounce per harinya, dan itu merupakan batas maksimum konsumsi pemanis buatan.
2. Sakarin
Pemanis buatan ini sudah jelas dilarang dikonsumsi oleh ibu hamil pada usia kehamilan berapapun. Berdasarkan penelitian didapatkan bahwa konsumsi sakarin pada saat hamil bisa menyebabkan bayi lahir cacat. Jadi sebaiknya hindari minuman diet soda yang mengandung sakarin.
3. Sucralose
Pemanis buatan ini masih baru dan belum ada penelitian yang menyatakan bahwa pemanis ini aman dikonsumsi oleh ibu hamil. Jadi sebaiknya menghindari minuman yang mengandung pemanis buatan ini sampai ada penelitian yang menunjukkan bahwa pemanis ini aman untuk ibu hamil.
Sebaiknya ibu hamil menghindari minuman berkarbonasi, karena kadar sodium yang tinggi bisa menyebabkan bayi memiliki berat badan yang berlebih. Lebih baik mengonsumsi jus buah dibandingkan minuman diet soda dan jika memang sangat menginginkan pilihlah minuman yang mengandung pemanis buatan yang aman untuk ibu hamil.
sumber
Mengkonsumsi minuman diet soda saat hamil masih menjadi perdebatan yang belum dapat dipastikan apakah boleh atau tidak. Karena minuman tersebut mengandung pemanis buatan yang berbeda-beda, ada yang menggunakan pemanis buatan yang aman untuk ibu hamil tapi ada juga yang berbahaya bagi ibu hamil.
Beberapa pemanis buatan tersebut masih baru dan belum dilakukan penelitian yang cukup panjang untuk mengetahui keamanan pemanis tersebut bagi ibu hamil. Selain itu minuman diet soda juga mengandung kafein yang dalam jumlah besar bisa berbahaya bagi kehamilan itu sendiri.
Pemanis buatan yang biasa digunakan ada 3 jenis yaitu...
Aspartam, sakarin dan sucralose. Dari ketiga jenis tersebut yang aman dan dilarang untuk ibu hamil yaitu:
1. Aspartam
Pemanis buatan ini juga dikenal dengan nama NutraSweet dan merupakan pemanis buatan yang sudah lama beredar serta sudah dilakukan banyak penelitian. Peneliti mengatakan bahwa mengonsumsi pemanis buatan ini dalam jumlah yang kecil masih relatif aman bagi ibu hamil, tapi tidak boleh lebih dari satu sampai dua ounce per harinya, dan itu merupakan batas maksimum konsumsi pemanis buatan.
2. Sakarin
Pemanis buatan ini sudah jelas dilarang dikonsumsi oleh ibu hamil pada usia kehamilan berapapun. Berdasarkan penelitian didapatkan bahwa konsumsi sakarin pada saat hamil bisa menyebabkan bayi lahir cacat. Jadi sebaiknya hindari minuman diet soda yang mengandung sakarin.
3. Sucralose
Pemanis buatan ini masih baru dan belum ada penelitian yang menyatakan bahwa pemanis ini aman dikonsumsi oleh ibu hamil. Jadi sebaiknya menghindari minuman yang mengandung pemanis buatan ini sampai ada penelitian yang menunjukkan bahwa pemanis ini aman untuk ibu hamil.
Sebaiknya ibu hamil menghindari minuman berkarbonasi, karena kadar sodium yang tinggi bisa menyebabkan bayi memiliki berat badan yang berlebih. Lebih baik mengonsumsi jus buah dibandingkan minuman diet soda dan jika memang sangat menginginkan pilihlah minuman yang mengandung pemanis buatan yang aman untuk ibu hamil.
sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar